Senin, 02 Februari 2015

Juara Proliga Siap Lahir di JakartaSamator Pertamina 3 

JAKARTA – Kompetisi liga bola voli bergensi tanah air BSI Proliga 2014 memasuki partai puncak. Dua tim putra dan dua tim putri akan bertarung untuk merebut gelar sebagai juara bertahan di Istora Senayan pada Sabtu (15/3) mendatang.  Pada tim putra ada Jakarta Pertamina Energi dan Surabaya Samator, sedangkan di bagian putri, mempertemukan Jakarta Pertamina Energi melawan finalis tahun lalu, Manokwari Valeria Papua Barat.

Direktur Proliga Hanny Surkatty yakin pertandingan final akan berjalan sangat ketat. Pasalnya, setiap tim tentu ingin tampil sebagai juara. Meskipun begitu, Hanny mengingatkan bahwa pertandingan nanti harus menjunjung tinggi fair play.

“Fair play harus menjadi acuan baik dari teknik dan sikap. Penilaian MVP (Most Valueable Player, red) tidak hanya dilihat dari teknik dan permainan namun juga dari sikap dan etika. Kalau bagus saja tidak cukup,” terang Hanny saat Jumpa Pers di Kantor PBVSI, Pancoran, Jakarta (13/3).

Lebih lanjut, Hanny menambahkan, bahwa kualitas pertandingan Proliga mengalami peningkatan, terutama dari segi pertandingan. Pasalnya, kompetisi musim ini persaingan antar tim sangat ketat dan sulit untuk memprediksi antara tim satu dengan tim lainnya.

“Mereka telah bertemu empat kali di babak reguler dan empat besar. Saya melihat kekuatan semua tim sama rata, tinggal strategi dan kesiapan tim di lapangan yang akan menjadi pembedanya,” ujar Hanny.

Selain partai final, adapula Jakarta Popsivo PGN dan Jakarta Electric PLN putri dan Jakarta Electric PLN Putra dengan Palembang Bank Sumsel Babel yang akan memperebutkan posisi tiga dan empat.Tiket nanti akan dijual seharga Rp 60 ribu dan Rp 120 ribu. (tha)

0 komentar :

Posting Komentar