Minggu, 01 Februari 2015


Gresik Petrokimia Matangkan Persiapan Jelang Proliga 2014

Antara/Prasetyo Utomo
Turnamen bola voli Proliga (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, GRESIK -- Tim putri Gresik Petrokimia terus menjalani latihan intensif untuk mematangkan persiapan akhir menghadapi kompetisi bola voli Proliga 2014 yang dijadwalkan mulai pertengahan Januari 2014.
Pelatih tim putri Gresik Petrokimia, Mashudi, ketika dihubungi di Gresik, Jawa Timur, Sabtu, mengatakan program latihan anak-anak asuhannya sudah masuk tahap taktik dan strategi setelah beberapa waktu lalu digenjot dengan latihan fisik.
"Saya mencoba memainkan beberapa formasi untuk mematangkan kerja sama antar-pemain. Secara tim, permainan anak-anak semakin meningkat, tinggal memadukan kerja sama dengan pemain asing," katanya.
Saat ini, lanjut Mashudi, satu pemain asal Kuba, Yaremis Mendaro Leyva, yang berposisi open spiker telah bergabung sejak akhir pekan lalu. Novia Andriyanti dan kawan-kawan tinggal menunggu kedatangan satu pemain asing lagi asal Amerika Latin.
Menurut Mashudi, Yaremis yang memiliki tinggi badan sekitar 182 cm dan pernah memperkuat timnas Kuba di ajang kejuaraan dunia U-23, memiliki kualitas teknik cukup bagus di atas rata-rata pemain lokal, sehingga diharapkan mampu mengangkat performa tim saat Proliga nanti.
"Mudah-mudahan satu pemain asing lagi bisa segera gabung sehingga adaptasi dengan rekan-rekannya lebih lama. Semakin cepat, semakin bagus buat tim," tambah pelatih yang akrab disapa Udik itu.

0 komentar :

Posting Komentar